Terkadang, mengandalkan uang gajian di setiap bulan tidak mencukupi untuk berbagai macam kebutuhan dan keinginan. Terlebih jika seorang karyawan tersebut memiliki gaji di bawah UMR, tentu terasa sangat kecil dan sedikit. Jika kamu seseorang karyawan yang mendapatkan gaji di bawah UMR, maka kamu harus bisa memutar otak agar bisa mendapatkan penghasilan tambahan.
Kamu bisa mulai menjalankan usaha sampingan agar bisa mendatkan penghasilan tambahan di luar gaji tetap bulanan. Jika kamu masih bingung ingin usaha atau berbisnis di bidang apa, pada artikel kali ini kami akan memberikan rekomendasi beberapa usaha yang bisa di jalankan oleh seorang karyawan. Simak penjelasan dari artikel yang ada di bawah ini.
1. Menjadi Blogger
Usaha pertama yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan keuntungan selain gaji bulanan karyawan adalah dengan menjadi seorang blogger. Blogger adalah sebuah istilah untuk seorang yang mengelola website atau blog. Penghasilan seorang blogger bisa jauh lebih besar dari gaji bulanan di tempat mu bekerja.
Penghasilan seorang blogger di dapat dari adsense atau iklan yang muncul pada web atau blog tersebut. Yang dibutuhkan agar kamu bisa menghasilkan uang dari blog adalah dengan kamu konsisten membuat konten-konten seperti artikel pada blog atau website milik mu tersebut. Jika kamu selalu rutin memposting konten di blog milik mu tersebut maka kamu bisa mendapatkan penghasilan tambahan.
2. Jualan Pulsa
Berjualan pulsa bisa menjadi profesi sampingan agar kamu bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Profit yang bisa kamu dapatkan dari berjualan pulsa terbilang cukup besar. Namun yang harus kamu garis bawahi adalah penghasilan yang kamu dapat tidak akan langsung banyak. Karena kamu baru akan mendapatkan penghasilan jika ada orang yang membeli pulsa pada dirimu.
Tapi jika setiap hari ada saja yang membeli pulsa pada kamu maka kamu setiap hari juga selalu memegang uang dari hasil penjualan pulsa tersebut. Bisnis berjualan pulsa ini di jamin akan bisa membuat kamu meraup banyak keuntungan.
Karena kebutuhan orang akan pulsa tak pernah ada habisnya. Maka dari itu bisnis jualan pulsa ini sangat di rekomendasikan untuk seorang karyawan yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan.
3. Jasa desain grafis
Jika kamu memiliki kemampuan dalam mengolah gambar dan membuat desain di software-software seperti adobe illustrator, corel draw, photoshop dan lain sebagainya. Kamu bisa membuka jasa desain beberapa produk desain grafis seperti undangan, kalender, poster, mug, pin, cover buku dan lain sebagainya.
Atau jika kamu memiliki berbagai macam desain yang keren seperti logo, mock up, ilustrasi, vector, ornamen design dan lain sebagainya maka kamu bisa menjual desain tersebut di website freelance desian grafis yang ada di internet. Beberapa website yang memungkinkan kamu mendapat penghasilan dari berjualan desain antara lain adalah freepik, fiver, shutterstock dan lain sebagainya.
4. Les Privat
Kamu bisa juga membuka jasa les privat jika kamu memiliki kemampuan di bidang tertentu. Sebagai contoh kamu pintar dalam pelajaran matematika, maka kamu membuka jasa les privat untuk membagi ilmu matematika.
Kamu bisa membuka jasa les privat tersebut setiap hari minggu ketika kamu libur bekerja. Harga yang kamu patok untuk setiap pertemuan dalam satu bulan kamu bisa musyawarahkan dengan orang yang ingin memakai jasa les privat mu tersebut.
Dengan kamu membuka jasa les privat maka kamu bisa mendapatkan pemasukan tambahan selain dari gaji tetap setiap bulan. Beberapa bidang yang memungkinkan untuk di jadikan penghasilan dari les privat antara lain adalah pelajan sekolah, les gitar, les komputer dan lain sebagainya.
5. Makelar property
Bisnis atau usaha berikutnya yang bisa dilakukan sebagai sampingan bagi para karyawan adalah menjadi makelar property. Setiap tahun harga property selalu naik. Hal ini membuat orang terkadang ingin menjual aset milik nya.
Kamu bisa melihat peluang di bisnis ini. Kamu tak perlu mengeluarkan modal. Kamu hanya perlu mencari orang yang ingin atau sedang mencari property dan jika orang tersebut deal untuk membeli property yang kamu tawarkan maka kamu akan mendapatkan komisi dari hasil penjualan tersebut.
6. Menjual produk secara online
Bisnis berikutnya yang bisa dijalankan oleh seorang karyawan adalah menjual berbagai macam produk secara online. Jika kamu ingin berbisnis online, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah menentukan produk apa yang akan kamu jual.
Semakin spesifik produk yang kamu jual maka akan semakin mudah di ingat oleh konsumen mu. Semisal kamu telah menentukan menjual produk-produk kosmetik, maka kamu mulai dengan menawarkan produk tersebut kepada orang-orang terdekat mu terlebih dahulu seperti teman, saudara, tetangga dan lain sebagainya.
Kemudian kamu bisa membuat akun media sosial khusus untuk menjual produk kosmetik tersebut. Atau kamu bisa juga menjualnya melalui berbagai marketplace yang ada di Indonesia. Jika ingin sukses berbisnis online maka jangan pernah berhenti untuk melakukan promosi.
Nah itulah beberapa bisnis yang bisa dijalankan oleh seorang karyawan agar mendapatkan penghasilan tambahan. Sekian dan terima kasih.