Tanaman sirsak tidak hanya bisa diambil buahnya untuk dikonsumsi. Namun di samping daging buahnya, juga ada daun sirsak yang ternyata mengandung banyak senyawa dengan manfaat baik bagi kesehatan. Terlebih jika anda mengolahnya dengan benar, maka daun sirsak ini bisa menjadi obat herbal untuk menyembuhkan berbagai penyakit. Berikut beberapa manfaat daun sirsak.
Manfaat Konsumsi Olahan Daun Sirsak
- Mengobati Asam Urat
Manfaat rebusan daun sirsak yang pertama yaitu membantu mengobati asam urat. Karena kandungan yang terdapat di dalam daunnya telah terbukti secara efektif menyembuhkan penyakit satu ini. Anda hanya perlu menggunakan 6 sampai 10 helai daun sirsak, kemudian rebus bersama dengan 2 hingga 3 gelas air. Setelah air rebusan tinggal setengahnya, angkat dan minum air rebusan tersebut.
- Pengobatan Kanker
Selain membantu mengobati asam urat, air rebusan daun sirsak juga sering dimanfaatkan dalam pengobatan kanker. Sebab terdapat senyawa aktif acetogenin yang terkandung pada daun sirsak, dimana senyawa ini mampu menghambat energi kanker. Mulai dari kanker payudara, kanker paru paru, dan juga kanker prostat.
- Melawan Infeksi
Tidak hanya mengandung senyawa aktif acetogenin, daun sirsak juga mempunyai kandungan saponin, tanin, flavonoid, dan alkaloid yang memiliki efek antibakteri dan mampu bekerja sebagai antivirus. Ini membuat daun sirsak bisa membantu melindungi organ dalam tubuh dari infeksi virus sekaligus memperkuat sistem imun yang ada.
Selain merebus daun sirsak secara tradisional, anda juga bisa langsung menggunakan teh daun sirsak instan yang tersedia di banyak toko obat herbal. Namun penting untuk diperhatikan, bahwa mengonsumsi daun sirsak dalam jangka panjang dan berulang juga tidak direkomendasikan. Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk lebih amannya dalam pemanfaatan daun sirsak tersebut.